Info Pertanian Warung Hidup, Apotik hidup, Peluang Usaha, Pendidikan, dan kesehatan

Thursday 12 February 2015

5 Keuntungan Sayuran Organik dari Budidaya Sayuran dalam Karung di Pekarangan

Ibu Siti Mahmudah - 5 Keuntungan Sayuran Organik dari Budidaya Sayuran dalam Karung di Pekarangan - Bahan pangan organik adalah bahan pangan yang berasal dari produk alami tanpa campuran atau kontaminasi zat apapun selain alami. Misalnya sayuran organik adalah sayuran yang ditanam dan dirawat dengan cara alami dan dipupuk dengan pupuk alami pula, demikian juga dengan cara penanganan hama dan penyakitnya, seluruh proses dari semai hingga panen dikelola tanpa campur tangan bahan kimia.

Makanan organik kini banyak diburu konsumen, meskipun harganya mahal, hal ini karena alasan kesehatan. Alasan konsumsi makanan organik antara lain adalah banyaknya penggunaan bahan kimia pada makanan olahan maupun hasil pertanian dan kesadaran konsumen akan bahaya bahan kimia.

Dari alasan di atas, produk pertanian organik sekarang ini kian mengemuka di sela-sela banjirnya produk pertanian instan dengan obat-obatan kimia. Padahal kita tahu, bahwa pada zaman dahulu, petani kita tidak mengenal bahan kimia dalam pengolahan dan perawatan tanamannya, sehingga hasil pertaniannya menjadi bahan pangan yang sehat.

Oleh karena itu, dalam melakukan budidaya sayuran kami memilih cara organik dengan memanfaatkan pupuk bokasi yang terbuat dari campuran arang sekam dan pupuk kandang. Untuk cara pembuatannya bisa dibaca pada:Cara Membuat Kompos dari Sampah Organik untuk Budidaya Sayuran Dalam Karung.

5 Keuntungan Sayuran Organik dari Budidaya Sayuran dalam Karung di Pekarangan

Berikut ini Keuntungan Makanan Organik dari Budidaya Sayuran dalam Karung di Pekarangan:

1. Sayuran organik dipasarkan dalam kondisi baru dan lebih segar

Sayuran organik dari halaman rumah, kami jual dalam kondisi segar dibandingkan dengan sayuran non-organik, yaitu kami petik jika ada yang membeli. Sayuran non-organik menggunakan zat kimia untuk mencegah pembusukan secara cepat dengan membunuh senyawa pengurai yang ada dalam setiap makanan, oleh karena itu meski telah lama, makanan tersebut tidak rusak.
Sedangkan pada sayuran organik, senyawa di atas tetap ada yang membuat sayuran tidak tahan lama, sehingga para produsen selalu memasarkan produknya dalam kondisi baru dan segar.
5 Keuntungan Sayuran Organik dari Budidaya Sayuran dalam Karung di Pekarangan
2. Rasa sayuran organik lebih kuat dan khas
Sayuran organik diperoleh dari alam yang dibudidayakan dengan memanfaatkan unsur alami, sehingga rasa yang terkandung dalam bahan makanan organik lebih segar dan kuat dengan ciri khas.

3. Memiliki zat gizi lebih baik

Sayuran organik mengandung zat gizi yang lebih baik, karena tidak terkontaminasi zat kimia yang dapat merusak kandungan nutrisi, misalnya vitamin. Vitamin adalah salah satu zat yang terkandung dalam sayuran yang sangat mudah rusak akibat zat kimia. Tanpa zat kimia, variasi kandungan nutrisi pada sayuran organik lebih banyak.

4. Bebas dari residu zat kimia berbahaya

Senyawa kimiawi dapat memicu penyakit kanker. Sayuran non-organik cenderung tidak bebas zat-zat berbahaya akibat penggunaan pupuk, pembunuh serangga, hingga obat-obatan tanaman. Oleh karena itu dalam budidaya sayuran, kami memanfaatkan bahan alami sebagai pupuk maupun pestisidanya. Untuk pemupukan kami menggunakan pupuk kandang dan untuk pengendalian hama dan penyakit kami memanfaatkan daun-daunan sebagai pestisida.

5 Keuntungan Sayuran Organik dari Budidaya Sayuran dalam Karung di Pekarangan

5. Melestarikan lingkungan

Budidaya sayuran organik dalam karung tidak merusak lingkungan, malahan justru sebaliknya. Penggunaan bahan-bahan alami sesuai dengan istilah mengambil dari alam dan kembalikan lagi ke alam tanpa merusak. Limbah dan sisa-sisa budidaya kami berupa limbah organik, sehingga sangat aman jika dibuang atau dikembalikan lagi ke alam.

Dengan demikian kita turut berkontribusi untuk melestarikan lingkungan yang sehat. Salah satu nilai tambah budidaya sayuran organik adalah untuk mengurangi atau bahkan meninggalkan penggunaan zat kimiawi, baik pada pemupukan maupun pada pengendalian hama dan penyakitnya.

Berikut ini salah satu video tanaman sayuran kami yang di atas kolam ikan hias:


Selanjutnya simak juga: Cara Memperbaiki Kerusakan Tanah Pertaian dengan Memanfaatkan Arang Sekam.

Demikian  5 Keuntungan Sayuran Organik dari Budidaya Sayuran dalam Karung di Pekarangan, semoga bermanfaat.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Orang desa yang ingin berbagi informasi, misalnya pemanfaatan pekarangan untuk menanam warung hidup secara organik

Related : 5 Keuntungan Sayuran Organik dari Budidaya Sayuran dalam Karung di Pekarangan

Terima kasih telah berkunjung, silahkan berkomentar