Info Pertanian Warung Hidup, Apotik hidup, Peluang Usaha, Pendidikan, dan kesehatan

Friday, 6 February 2015

Bibit Caisim Bagus yang Kami Tanam di Halaman Rumah

Ibu Siti Mahmudah - Bibit Caisim Bagus yang Kami Tanam di Halaman Rumah - Selain cabai, kami juga menanam tanaman warung hidup lainnya, seperti caisim. Sayuran yang satu ini memiliki masa panen yang sangat cepat, dalam waktu 4 hingga 5 minggu setelah tanam sudah bisa dipanen.

Kami menggunakan benih caisim dari membeli di toko tanaman. Berikut ini bibit caisim yang kami gunakan.

Bibit Caisim Bangkok 25 Gram harganya sangat murah, yaitu Rp 10.000,- Bibit Caisim Bangkok Saka 25 gram ini Diproduksi oleh PT Royal Agro Persada. Bibit caisim ini merupakan tanaman dengan tipe bentuk daun menarik dengan warna hijau, bentuk tanaman tegak dan gemuk dengan rasa renyah dan tidak berserat, dan memiliki daya kecambah hingga 85%.

Warna tangkai daun hijau dan akan tetap segar meskipun telah dipanen sejak beberapa hari yang lalu.

Benih Caisim Bangkok ini cocok ditanam pada dataran rendah sampai menengah dan dapat mulai dipanen atau dipetik setelah umur 25 hari.

Potensi hasil panen dapat mencapai 425 gram pertanaman.

Bibit Caisim Bagus yang Kami Tanam di Halaman Rumah

Bibit ini bisa kita dapatkan di seluruh wilayah Indonesia di toko pertanian. Hanya dengan 1 bungkus bibit caisim ini, kita dapat menanamnya berulang kali, karena isinya sangat banyak.

Bibit Caisim Bagus yang Kami Tanam di Halaman Rumah

Masa persemaiannya juga sangat cepat dan mudah, dalam waktu 2 hari sejak tebar, bibit caisim sudah mulai berkecambah dan siap dipindahkan ke media tanam dalam karung atau paralon setelah 10-15 hari di persemaian.

Selain untuk konsumsi sendiri, kelebihan panen caisim juga kami jual untuk tambahan penghasilan.

Bibit Caisim Bagus yang Kami Tanam di Halaman Rumah

Cara budidaya caisim organik dalam karung selengkapnya dapat kita simak pada video berikut ini:



Jangan lupa baca juga Inilah Bibit Budidaya Cabe Rawit dalam Karung yang Kami Gunakan.

Demikian Bibit Caisim Bagus yang Kami Tanam di Halaman Rumah, semoga bermanfaat. Kami mengajak untuk seluruh keluarga di dunia, mulai sekarang untuk menanam sayuran di halaman rumah kita. Buktikan, pasti banyak manfaatnya.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Orang desa yang ingin berbagi informasi, misalnya pemanfaatan pekarangan untuk menanam warung hidup secara organik

Related : Bibit Caisim Bagus yang Kami Tanam di Halaman Rumah

Terima kasih telah berkunjung, silahkan berkomentar